Lebong, www.jejakdaerah.com – Pemerintah Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning Gelar Musrenbangdes guna membahas dan Menyepakati RKPDes Tahun 2023, Rabu (08/02) di kantor Camat setempat.
Sebagaimana Program Bupati Lebong usulan masyarakat juga harus selaras dengan MT 2 untuk menunjang perekonomian masyarakat Lebong kecamatan Bingin Kuning khususnya. Rata rata usulan masyarakat berupa pembangunan fisik dan Pemberdayaan.
” Dari usulan-usulan yang ada tentunya harus menjadi prioritas di musrenbangdes nanti,” sampai Meika Riska,S.Si selaku Camat setempat.
Usulan masyarakat antara lain :
- Pembangunan Rehabilitasi Bendungan dan Irigasi,
- Rehab Sarana dan Prasarana Jalan.
Sementara dari pihak Kades mengusulkan :
- Pembangunan bidang Ekonomi dan Sumberdaya Alam,
- Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan,
- Bidang Pemerintahan dan Sosial Budaya.
Turut hadir dalam .musyawarah Pjs. Kades Bungin Sangkut,SPD., Koramil Supriyadi, Kapolsek, Bhabinkamtibmas, BPD, Imam, dan Tokoh Masyarakat. (Armen)!