Kepahiang, www.jejakdaerah.com – Gebyar pagelaran malam puncak kemah bakti sosial oleh Mahasiswa Universitas Bengkulu (KBS UNIB) yang digawangi HIPROMATER ( Himpunan Profesi Mahasiswa Peternakan ), berlangsung meriah, Sabtu (26/03) di lapangan Gelora Rajo Mudo desa Taba Padang.
Acara malam puncak KBS UNIB ini adalah serangkaian kegiatan yg telah dilaksanakan oleh HIPROMATER fakultas pertanian Universitas Bengkulu beberapa hari ini.
Seperti yang sampaikan koordinator lapangan HIPROMATER Muhammad Rizal,A bahwa mahasiswa peternakan fakultas pertanian dalam kegiatan ini lebih terfokus kepada pemberian edukasi dan pelatihan bersama untuk masyarakat tentang pembuatan kompos dan tata kelola beternak yang baik dan benar,serta bentuk dari pengabdian kepada masyarakat.
” Sebenar nya kegiatan ini adalah pengabdian kepada masyarakat,dari program studi peternakan,kegiatan ini diawali dengan shearing dengan orang tua induk,dan tadi siang kita sudah melaksanakan sosialisasi gemar minum susu,telur dan sosis,dan malam ini adalah acara puncak yg mana akan di lakukan pengkaderan HIPROMATER menjadi mahasiswa aktif HIPROMATER fakultas pertanian universitas bengkulu,” jelasnya.
Sedangkan inti dari kegiatan ini akan dilaksanakan besok,yaitu kegiatan sanitasi kandang dan pembuatan kompos F4 yg melalui feses kambing oleh mahasiswa peternakan dan dosen pembimbing bersama masyarakat desa setempat,dalam hal ini mahasiswa menerapkan ilmu-ilmu yg telah didapat, dengan melihat kondisi tanah nya yang masih subur mereka menganjurkan untuk pengurangan pemakaian pupuk kimia untuk tanaman.
” Kami juga sangat berterima kasih kepada pihak pemerintah desa Taba Padang atas bantuan dan support yang telah diberikan kepada kami,sehingga kami dapat melaksanakan kegiatan ini sesuai dengan jadwal,” sampai Riza.
Kepala desa Taba Padang , Yoyon sangat mengapresiasi mahasiswa fakultas pertanian Universitas Bengkulu,yang mana sudah memilih desa Taba Padang menjadi tuan rumah kegiatan KBS.
” Saya selaku pemerintah desa Taba Padang menyampaikan apresiasi kepada adik-adik mahasiswa terutama pihak Universitas Bengkulu yang menunjuk desa kami menjadi tujuan dari kegiatan mereka,kedepan kami berharap masih ada kegiatan lain yang dilakukan oleh universitas bengkulu ini,” ujar yoyon.
Mengangkat tema Melalui KBS Hipromater 2022 membentuk Mahasiswa Peternakan Yang Interaktif dan berjiwa sosial dalam bermasyarakat berlangsung meriah yang turut dihadiri Dosen Pembimbing, Bhabinkamtibmas, serta masyarakat setempat. (and)